YUK.. INTIP KEGUNAAN BEKAM YANG SATU INI..

Kegunaan Bekam dan Proses Melakukan Bekam Yang Aman

Keguanaan Bekam
Terapi Bekam

Bekam sangat baik untuk kesehatan tubuh. Bekam dianjurkan untuk mengeluarkan racun tubuh berbahaya yang berdampak buruk bagi kesehatan. Lakukan bekam hanya di tempat praktek yang aman dan terpercaya. Kegunaan bekam sangat banyak bagi kesehatan tubuh.

Upaya tepat untuk mendapatkan Kegunaan bekam dan cara melakukan terapi bekam dengan benar.

Terapi bekam sejak dulu sudah banyak dilakukan masyarakat. Kegunaan bekam untuk menjaga kesehatan dengan tehnik pengobatan tradisional. Caranya dengan mengeluarkan darah kotor lewat kulit yang dilukai lalu disedot menggunakan cupping set.

Cara melakukan bekam dengan benar :

  1. Semua peralatan dalam keadaan steril.
  2. Sterilkan tubuh dengan bahan desinfektan seperti betadine.
  3. Untuk bekam basah, pengambilan darah kotor dengan menggunakan kop bekam, waktu pengambilan sekitar 10 – 15 menit,  biasanya jika sudah selesai darah kotor tidak lagi keluar. waktu pengambilan darah kotor setiap orang berbeda-beda. Sedangkan bekam kering, tidak perlu menggunakan jarum karena hanya angin dalam tubuh saja yang diambil.
  4. Menggunakan jarum sekali pakai atau dispossible.
  5. Bersihkan bekas luka dengan alkohol, umumnya selama 2 sampai 5 hari bekas luka akan hilang.
  6. Alat bekam harus steril, tidak boleh digunakan oleh pasien penderita hepatitis, ODHA atau penyakit menular lainnya.
  7. Ada 12 titik yang dianjurkan untuk dibekam, selebihnya bisa menggunakan titik akupuntur atau pendekatan anatomi tubuh atau patofisiologis suatu penyakit.
  8. Titik tubuh yang dibekam diantaranya titik di kepala, leher dan punggung.

Adapula titik atau orang yang dilarang dibekam, anjuran ini untuk menghindari reaksi tubuh pasca terapi bekam :

  1. Orang yang tidak dianjurkan terapi bekam adalah orang yang dalam keadaan kenyang.
  2. Orang yang kekurangan cairan dan kurang darah.
  3. Orang yang sedang kurang sehat, kurang energi, merasa pusing berat tidak boleh dibekam sampai penyakitnya sembuh dulu.
  4. Titik yang dilarang dibekam antara lain lubang alami seperti mata, hidung.
  5. Vena yang terkena varises.
  6. Kulit yang mengalami iritasi.
  7. Pada persendian karena cairan khawatir cairan sendi tersedot saat proses bekam.
  8. Pada kulit bekas bekam yang belum sembuh belum siap dibekam lagi.
  9. Kulit yang terkena infeksi berat.

Kegunaan bekam mampu melancarkan peredaran darah, mengantisipasi orang yang merasa malas, murung atau mengeluh kurang sehat, mudah bosan bahkan merasa tertekan. Bekam mampu menetralisir emosi yang tidak stabil karena pengaruh angin dan darah yang susah dikeluarkan. Perawatan bekam di klinik bekam dengan ahli mampu mengeluarkan kotoran yang menyumbat darah.

Baca Juga Artikel Manfaat Bekam Untuk Kesehatan Tubuh

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top